Melalui Gerbang Transisi, Irjen Kemenkumham Berikan Motivasi, Jajaran Bapas Polewali Ikut Via Zoom

BapasPol_Info, POLEWALI - Kepala Bapas Kelas II Polewali, Muhammad Basri mengikuti arahan dari Inspektur Jenderal Kemenkumham, Ir. Razilu perihal Gerbang Transisi yang dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting.

Kegiatan tersebut merupakan Gerbang Transisi yang diinisiasi oleh Inspektur Jenderal Kemenkumham dengan mengusung tema ”Bergerak Bangkitkan Kesadaran, Inspirasi, dan Motivasi”.

Undangan kegiatan ini hanya diikuti oleh Jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar dan jajaran Kanwil Kemenkumham NTT.

Dalam pemaparannya, Itjen Kumham, Razilu menyampaikan beberapa point kepada ASN Kemenkumham.

Ir. Razilu menjelaskan 6 Tujuan Utama Gerbang Transisi yaitu : Membangkitkan kesadaran peran strategis Kemenkumham; Menyadarkan bahwa setiap ASN laksana pisau bermata dua; Memberikan motivasi untuk berkontribusi secara kreatif; Memberikan motivasi tentang pentingnya
menjadi pribadi yang utuh, insan kamil, dan
Insan Pengayoman Sejati; Memberikan beragam inspirasi untuk menjadi
insan yang inovatif dan kreatif; dan Dalam jangka panjang, untuk menekan dan/atau
mengurangi penyimpangan/pelanggaran.

Kemudian beliau menjelaskan juga Rekapitulasi Hukuman Disiplin 2021 -2023, dari hasil yang terbanyak hukuman disiplin yang terjadi adalah tidak masuk kerja oleh ASN yang disebabkan oleh banyak Faktor, namun, beliau juga memaparkan prestasi membanggakan Kemenkumham.

Ir. Razilu juga mengingatkan pesan bapak Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia yakni "Jadilah seorang pemimpin, bukan seorang bos".WhatsApp Image 2024 04 04 at 13.56.261

Maka dari itu untuk mewujudkan hal tersebut dibutuhkan Kecerdasan Emosional dan Spiritual untuk menciptakan inovasi dan modifikasi yang bermanfaat terutama untuk pelayanan terhadap masyarakat.

Terakhir, beliau juga berpesan untuk mengigatkan para ASN untuk mengingat dan menerapkan apa yang dirinya dan Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly pernah sampaikan di pemarapan dan kesempatan sebelumnya.

"Segala sesuatu ada waktunya, jika dia datang pada waktunya maka itu yang terbaik, namun jika sesuatu itu datang terburu-buru maka dia akan hilang dalam seketika juga". Ir. Razilu.

Menurut Kabapas Polewali, Muhammad Basri, gerbang Transisi mampu Menginspirasi dan Memotivasi Membangun Integritas. (am)

@Kumham_Sulbar @marasidin @NewsKemenkumham #KANWILKEMENKUMHAMSULBAR #KanwilSulbar #KumhamSulbar #Yasonna #Marasidin


logo besar kuning
 
BALAI PEMASYARAKATAN KELAS II POLEWALI
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI BARAT

Jl. Ammana Pattola, Kel. Polewali, Kec. Polewali, Kab. Polewali Mandar, 91311
0428-21726

Email Kehumasan
bapas2polewali@gmail.com

Email Aduan
bapaspolewalii@gmail.com

Hari ini88
Kemarin41
Minggu ini293
Bulan ini190
Total 18791

04-05-2024